Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

RSUD Ciawi Buka Lowongan Kerja Non PNS: Tenaga Perawat, Farmasi & Administrasi

 
RSUD Ciawi Buka Lowongan Kerja Non PNS: Tenaga Perawat, Farmasi & Administrasi

RSUD Ciawi Buka Lowongan Kerja Non PNS: Tenaga Perawat, Farmasi & Administrasi


RSUD Ciawi merupakan rumah sakit tipe B milik Pemerintah Kabupaten Bogor yang telah beroperasi sejak 1993, terus berkomitmen memberikan layanan kesehatan unggulan bagi masyarakat Ciawi dan sekitarnya. Dengan 16 sertifikat akreditasi yang mencerminkan kualitas pelayanan, RSUD Ciawi menawarkan berbagai layanan spesialis seperti kandungan, penyakit dalam, onkologi, perawatan mata, hingga kosmetik, didukung oleh tim medis berpengalaman. Bertekad menjadi rumah sakit terpercaya dalam pelayanan, pendidikan, dan penelitian, RSUD Ciawi juga fokus pada manajemen profesional berbasis teknologi, pelayanan ramah lingkungan, serta pengembangan fasilitas menuju status Rumah Sakit Kelas B Pendidikan berstandar internasional.

RSUD Ciawi, Saat ini membuka lowongan kerja Non PNS untuk Calon Pegawai BLUD. Kesempatan ini memberikan peluang bagi tenaga profesional di bidang perawatan, farmasi, dan administrasi untuk bergabung memperkuat layanan kesehatan daerah. Pendaftaran dibuka untuk warga negara Indonesia dengan beragam kualifikasi pendidikan dan pengalaman.

Berikut ini Formasi dan Kualifikasi yang Dibutuhkan :

1. Perawat
  • Jumlah formasi: 9
  • Kualifikasi pendidikan: D-III Keperawatan, S-1 Keperawatan, atau Ners
  • Memiliki STR aktif atau masih berlaku
  • Melampirkan sertifikat BTCLS/ACLS atau pelatihan khusus lainnya
  • Berpengalaman minimal 2 tahun di rumah sakit, dibuktikan dengan Paklaring
2. Farmasi
  • Jumlah formasi: 2
  • Kualifikasi pendidikan: D-III Farmasi
  • Memiliki STR aktif atau masih berlaku
  • Melampirkan sertifikat pelatihan terkait
  • Berpengalaman minimal 2 tahun di bidang farmasi, dibuktikan dengan Paklaring
3. Administrasi
  • Jumlah formasi: 1
  • Kualifikasi pendidikan: S-1 Ekonomi, Manajemen, Akuntansi, atau D-III Administrasi Perkantoran
  • Sertifikat tambahan akan menjadi nilai plus
  • Berpengalaman minimal 2 tahun dibuktikan dengan Paklaring
Persyaratan Umum Pelamar
  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Usia maksimal 35 tahun saat melamar
  • Tidak pernah terlibat dalam kasus pidana yang memiliki kekuatan hukum tetap
  • Tidak berstatus sebagai PNS atau PPPK
  • Tidak pernah diberhentikan secara tidak hormat dari instansi pemerintah atau swasta
  • Memiliki IPK minimal 2,75 dari program studi terakreditasi BAN-PT dengan akreditasi minimal B
  • Siap ditempatkan di seluruh unit kerja RSUD Ciawi
Tata Cara Pendaftaran
  • Surat lamaran ditujukan kepada Direktur RSUD Ciawi Kabupaten Bogor dan ditulis tangan di atas materai
  • Curriculum Vitae (CV)
  • Fotokopi ijazah dan transkrip nilai
  • Surat keterangan berbadan sehat dan tidak buta warna dari fasilitas kesehatan pemerintah
  • Fotokopi KTP dan SKCK yang masih berlaku
  • Pas foto dengan latar belakang merah dalam format JPG
  • Fotokopi STR (khusus tenaga kesehatan)
  • Sertifikat akreditasi BAN-PT dari kampus asal
  • Lampirkan Paklaring atau surat pengalaman kerja
  • Seluruh berkas dikumpulkan dalam format .rar dan dikirim melalui email ke kepegawaianrsudciawi@gmail.com
Lowongankerja15.com
Lowongankerja15.com Lowongankerja15.com Adalah Situs Penyedia Informasi Lowongan Kerja Terpercaya di Indonesia dan Sudah Berpengalaman Selama 11 Tahun dalam Memberikan Info Loker BUMN, BUMD, CPNS, dan Swasta secara terupdate ke semua Pembacanya