Lowongan Kerja Terbaru Perum DAMRI untuk Lulusan Minimal SMA SMK Agustus 2024
Freshgraduate yang ingin sukses dalam dunia kerja perlu memperhatikan pentingnya mencari pengalaman melalui berbagai kegiatan seperti pelatihan dan magang. Dengan terlibat dalam aktivitas-aktivitas tersebut, mereka dapat mengembangkan keterampilan, memperluas jaringan profesional, dan mendapatkan wawasan praktis yang berharga. Pengalaman ini tidak hanya meningkatkan kompetensi mereka, tetapi juga meningkatkan daya saing di pasar kerja, membantu mereka untuk lebih mudah memperoleh pekerjaan yang diinginkan. Berikut ini ada info loker dari perum damri terbaru, Semoga saja bisa membantumu dalam mencari pekerjaan yang sesuai dengan kriteriamu
Lowongan Kerja Terbaru Perum DAMRI untuk Lulusan Minimal SMA SMK Agustus 2024
Perum DAMRI, singkatan dari Djawatan Angkoetan Motor Repoeblik Indonesia, adalah Badan Usaha Milik Negara Indonesia yang fokus pada transportasi darat. Sejak didirikan pada 25 November 1946, DAMRI telah konsisten menyediakan angkutan penumpang dan barang dengan bus dan truk. Sebagai perusahaan umum, DAMRI terus berkembang dan memiliki jaringan pelayanan yang luas di seluruh Indonesia. Mereka menyelenggarakan berbagai layanan seperti angkutan kota, antarkota, pemadu moda khusus bandar udara, pariwisata, logistik, keperintisan, dan lintas batas negara. Dengan sejarahnya yang panjang, DAMRI tetap menjadi pilihan terpercaya dalam mendukung mobilitas masyarakat dan pengangkutan barang di Indonesia.
Saat ini Perum DAMRI membuka lowongan kerja terbaru untuk dua posisi menarik yaitu pengemudi khusus lulusan SMA SMK sederajat. Adapun persyaratan lengkap sebagai berikut :
Posisi : Tenaga Perjanjian Kerja Waktu Tertentu (PKWT).
Pengemudi Perum DAMRI
Berikut adalah kualifikasi dan persyaratan yang dibutuhkan:
Kualifikasi:
- Pendidikan Minimal SMA/SMK atau pendidikan setara lainnya.
- Usia: 21 - 35 tahun.
- Memiliki SIM B1 Umum atau B2 Umum.
- Berpengalaman sebagai pengemudi logistik.
- Memahami mekanisme pengantaran barang (logistik).
- Sehat jasmani dan rohani, bebas narkoba, tidak bertato, dan bertindik.
- Lokasi: Bersedia ditempatkan di wilayah Jabodetabek.
- Profesionalisme dan integritas tinggi dalam bekerja.
Persyaratan Berkas:
- CV Terbaru
- Pas Foto ukuran 4x6
- KTP yang masih berlaku
- SIM B1 Umum atau B2 Umum
- Ijazah dan transkrip nilai pendidikan terakhir
- SKCK (Surat Keterangan Catatan Kepolisian)
- Surat Pengalaman Kerja atau Paklaring
- Surat Keterangan Sehat
Posisi Mekanik
Deskripsi Lowongan:
- Pendidikan minimal SMA/SMK, diutamakan dari bidang teknik otomotif, teknik kendaraan ringan, teknik alat berat, atau bidang terkait lainnya.
- Usia antara 21 - 30 tahun.
- Pengalaman kerja sebagai teknisi/mekanik kendaraan otomotif sangat diutamakan, terutama yang memiliki pengalaman dalam perawatan dan perbaikan kendaraan berat seperti bus dan truk.
- Memahami sistem kerja, perawatan, dan perbaikan mesin, kelistrikan, Air Conditioning (AC), chassis & power train, serta perbaikan bodi bus.
- Memiliki sertifikat pelatihan seperti Preventive Maintenance Course akan menjadi nilai tambah.
- Profesionalisme dan integritas tinggi dalam bekerja.
- Bersedia ditempatkan di Kantor Cabang Perum DAMRI di seluruh Indonesia.
Persyaratan Lowongan:
- CV terbaru.
- Pas foto ukuran 4x6.
- KTP yang masih berlaku.
- Ijazah dan transkrip nilai pendidikan terakhir.
- Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK).
- Surat Pengalaman Kerja/Paklaring.
- Surat Keterangan Sehat.
- Sertifikat di Bidang Teknik (jika ada).
Cara Melamar:
Kirim berkas lamaran Anda ke email: rekrutmen@damri.co.id dengan subjek email: Nama_Pengemudi_Kota yang Dilamar. Contoh: Chelsea_Pengemudi_Jakarta.
Perhatian: Proses rekrutmen ini tidak dipungut biaya apapun.