Lowongan Kerja BUMN PT Danareksa (Persero) Januari 2024, Untuk Mahasiswa tingkat akhir atau lulusan S1!
Lowongan Kerja BUMN PT Danareksa (Persero) Januari 2024, Untuk Mahasiswa tingkat akhir atau lulusan S1!
PT Danareksa (Persero) adalah BUMN Indonesia yang didirikan pada tahun 1976. Awalnya berfokus di pasar modal dan pasar uang, perusahaan ini telah berkembang menjadi konglomerat lintas sektor. Pada Januari 2022, pemerintah menunjuk Danareksa sebagai induk holding BUMN lintas sektor, dengan mayoritas saham BUMN dialihkan ke perusahaan. Selain itu, 50% saham Jakarta Industrial Estate Pulogadung dan Surabaya Industrial Estate Rungkut juga diserahkan ke PT Danareksa (Persero). Sejak itu, perusahaan memegang peran sentral dalam kepemimpinan sektor BUMN di Indonesia.
PT Danareksa (Persero) membuka lowongan kerja untuk mahasiswa tingkat akhir atau lulusan S1, untuk mencari calon karyawan untuk posisi Portfolio Management, Berikut adalah tanggung jawab dan kualifikasi yang diharapkan:
Posisi : Portfolio Management
Tanggung Jawab Pekerjaan
- Melakukan analisis mendalam terhadap laporan keuangan dan kinerja Perusahaan.
- Melakukan pengumpulan data dan analisis desktop untuk mengidentifikasi potensi investasi yang menguntungkan.
- Input data menggunakan Microsoft Excel dan alat lainnya yang sesuai.
- Menyiapkan materi presentasi, termasuk kajian, analisis, dan laporan yang diperlukan.
Kualifikasi
- Mahasiswa tingkat akhir atau lulusan S1 dengan pengalaman minimal 1 tahun di bidang Finance, Teknik Industri, Manajemen, Ekonomi, atau Akuntansi.
- Memiliki pemahaman yang kuat dalam analisis keuangan Perusahaan dan dasar-dasar investasi.
- Menguasai Microsoft Excel, Word, dan Powerpoint dengan baik.
- Kemampuan untuk membuat dan mendesain presentasi menggunakan Powerpoint sangat diutamakan.
Jika Anda memenuhi kualifikasi di atas dan tertarik untuk bergabung dengan PT Danareksa (Persero), silakan kirimkan lamaran Anda segera.
Join juga di Telegram ini : t.me/instalowongan
Join Juga di Tiktok Ini : tiktok.com/@lowongankerja15.com