Lowongan Kerja Bank DKI Officer Development Program (ODP) Bulan September 2022
LOWONGANKERJA15.COM, Lowongan Kerja Bank DKI Officer Development Program (ODP) Bulan September 2022
Kadang keberhasilan bukan diukur dari pendidikan yang ditempuh seseorang. Justru keberhasilan bisa diraih oleh siapa saja yang terus berusaha tanpa kenal menyerah. Jadi, jangan pernah berhenti untuk berusaha dan terus selalu semangat dalam menggapai kesuksesan. Keberhasilan bukanlah milik orang pintar, keberhasilan adalah kepunyaan mereka yang senantiasa berusaha
Berikut merupakan informasi lowongan kerja terbaru bulan september 2022 mengenai penerimaan calon pegawai baru di lingkungan Bank DKI. Kembali Bank DKI mengajak para talenta muda untuk bergabung mengisi posisi jabatan menarik. Bagi kawan kawan yang memiliki minat untuk bekerja diperusahaan ini silakan ajukan surat lamaran kerjamu melalui lowongan kerja Bank DKI berikut ini
Era VUCA menuntut perubahan dalam berbagai bidang, khususnya terkait perubahan menuju Era Digitalisasi, termasuk di sektor Perbankan, Untuk menjawab tantangan ini, Bank DKI terus mengedepankan inovasi agar dapat senantiasa menjadi Bank Pilihan Untuk Jakarta yang Maju dan Sejahtera.
Dalam rangka menyiapkan tenaga profesional yang memiliki Digital Mindset untuk mendukung Program Transformasi di berbagai bidang, Bank DKI secara spesifik merancang sebuah program bagi lulusan Information Technology (IT) atau bidang lain yang relevan dengan IT, yang disebut sebagai Officer Development Program (ODP) Digital. Program ini dimaksudkan untuk menyiapkan kader potensial dengan Digital Mindset sebagai banker profesional, dan dapat memberikan inovasi maupun pengembangan dalam bidang teknologi dan menyiapkan lulusan ODP Digital ini menjadi Future Leader di PT Bank DKI.
Peserta ODP Digital akan mengikuti pelatihan intensif selama 7 (tujuh) bulan di Bank DKI. Peserta yang dinyatakan Lulus tahapan Pelatihan intensif akan diangkat menjadi Karyawan Tetap dan bersedia ditempatkan di seluruh Satuan Kerja PT Bank DKI dengan ikatan dinas. Selama pelatihan peserta akan dibimbing oleh expert di bidang Banking dan IT/Digital serta mendapatkan fasilitas seperti: Uang Saku, Jaminan Kesehatan, dan Tunjangan Hari Raya.
Program ODP Digital terbuka untuk lowongan berikut:
Posisi :
Programmer / Developer
IT Security Specialist
Business Support
IT Operation & Data
Kualifikasi
Persyaratan Pelamar
- Warga Negara Indonesia.
- Tinggi dan berat badan proporsional serta berpenampilan menarik.
- Pendidikan minimal Sarjana S1 pada jurusan Teknik Komputer, Ilmu Komputer, Software Engineering, Sistem Informasi, Teknologi Informasi, Statistika, Matematika, atau jurusan lain yang relevan dengan bidang IT.
- Akreditasi Universitas dan Program Strudi minimal "Baik (B)"
- Indeks Prestasi Kumulatif (IPK): Sarjana S1 minimal 3.00, dan Sarjana S2 minimal 3.50 (skala 4.00).
- Usia maksimal. 25 tahun (S1) dan 27 tahun (S2).
- Memiliki kemampuan bahasa Inggris (lisan/tulisan).
- Bersedia mengikuti ikatan dinas dengan PT Bank DKI.
- Belum menikah dan bersedia untuk tidak menikah selama menjalani program.
- Tidak memiliki hubungan sedarah sampai dengan derajat ke satu baik vertikal maupun horizontal dengan karyawan PT Bank DKI.
Tidak sedang menjalani ikatan dinas atau masih bekerja pada Perusahaan/Instansi lain
Persyaratan Dokumen
- Pas Foto 4x6
- Scan Ijazah
- Transkrip Nilai
- Foto KTP
- Foto Seluruh Badan
Pendaftaran secara online
Wajib Follow telegram : https://t.me/s/instalowongan
silakan daftar